Posts

Showing posts from November 24, 2013

Raja Sengsara

Image
Luk 23:35-43 ; Kol 1:12-20 Ini adalah kisah seorang Raja. Lahir dari seorang Ibu yang tak banyak bicara, istri dari seorang tukang kayu bersahaja. Kemanapun Ia pergi selalu membawa mukjizat penyembuhan dan kelegaan bagi yang bermasalah. Populer dan dielu-elukan oleh banyak orang tapi dimusuhi oleh elit penguasa dan agama. Bukan rahasia lagi kelompok ini bernafsu untuk menyingkirkan-Nya. Ironisnya, massa yang selama ini niscaya telah menikmati berkat dan keuntungan dari-Nya pun terhasut dan berbalik arah. Tidaklah sulit untuk memahami motif sang penguasa, tentara, dan para elit agama. Tapi tentang mereka ini yang dulu turut mendaulat-Nya menjadi Raja? Jika ada satu kata, maka mestilah itu "kecewa". Sebab kekecewaan bisa menjadi pahit hati. Pahit hati menjadi benci. Dan dari benci akhirnya ingin menghabisi. Raja? Raja apaan yang tak berdaya ketika dimahkotai duri dan dianiaya? Sementara bala tentara-Nya sendiri tak kunjung tiba. Bukankah ini skandal terbesar sepanjang sej